Budaya Hijau Digenjot, 21 Sekolah di Bekasi Panen Penghargaan Adiwiyata

Budaya Hijau Digenjot, 21 Sekolah di Bekasi Panen Penghargaan Adiwiyata

Januari 06, 2026
*SIMAK BERITA NEWS.  COM ,--

Selasa, 06 Januari 2026.
KOTA. --  BEKASI ,--

*Budaya Hijau Digenjot, 21 Sekolah di Bekasi Panen Penghargaan Adiwiyata*

KOTA BEKASI– Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi terus membentuk budaya peduli lingkungan sejak usia sekolah sebagai ,investasi jangka panjang dalam merespons persoalan lingkungan, terutama pengelolaan sampah. Upaya tersebut salah satunya diwujudkan melalui Program Adiwiyata.

Sepanjang 2025, sebanyak 21 sekolah di Kota Bekasi berhasil meraih penghargaan Adiwiyata, mulai dari tingkat kota hingga nasional. Rinciannya, 15 sekolah meraih Adiwiyata tingkat kota, enam sekolah tingkat provinsi, dan lima sekolah berhasil menembus tingkat nasional. Penghargaan nasional tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bekasi, Kiswatiningsih, mengatakan Program Adiwiyata sejalan dengan visi Kota Bekasi Hijau yang digagas Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi. Menurutnya, seluruh indikator penilaian Adiwiyata mendukung program strategis Pemkot, khususnya pengelolaan sampah.

“Ini semua mendukung program pemerintah. Kita tahu bersama, salah satu poin utama penilaian Adiwiyata adalah pengelolaan sampah, yang saat ini menjadi fokus kita,” kata Kiswatiningsih, Selasa (6/1).

Ia menjelaskan, lima sekolah yang meraih Adiwiyata tingkat nasional sebelumnya telah melalui tahapan penilaian di tingkat kota dan provinsi. Ke depan, Pemkot Bekasi mendorong lebih banyak sekolah membangun budaya peduli lingkungan, sekaligus meningkatkan status sekolah yang sudah meraih Adiwiyata ke jenjang lebih tinggi hingga Adiwiyata Mandiri.

“Untuk naik ke Adiwiyata Mandiri syaratnya cukup berat. Sekolah yang sudah di tingkat nasional harus membina minimal dua sekolah lain agar berproses bersama,” jelasnya.

Kiswatiningsih menegaskan, membentuk budaya peduli lingkungan bukan perkara mudah. Budaya tersebut tidak hanya menyasar siswa, tetapi juga guru dan orang tua. Dalam proses itu, DLH Kota Bekasi berperan mendampingi sekolah, termasuk memberikan dukungan sarana dan prasarana.

“Biasanya apa yang belum bisa dipenuhi sekolah, kami bantu lewat stimulan sarpras agar mereka bisa melalui setiap tahapan,” tambahnya.

Salah satu sekolah yang berhasil naik ke tingkat nasional adalah SMAN 15 Kota Bekasi. Sekolah ini mulai membangun budaya peduli lingkungan sejak 2023, sebelum akhirnya meraih Adiwiyata Nasional.

Kepala SMAN 15 Kota Bekasi, Khomsatun Rokhyati, mengatakan pembentukan budaya dilakukan secara konsisten melalui berbagai kebiasaan sederhana namun berkelanjutan.

“Setiap Jumat tempat sampah kami simpan, siswa membawa pulang sampahnya masing-masing. Kami juga membiasakan membawa tumbler dan tempat makan, baik guru maupun siswa,” ujarnya.

Ia menambahkan, penggunaan wadah sekali pakai dilarang di lingkungan sekolah, termasuk di kantin. Kebiasaan tersebut dikenalkan sejak Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa baru.

“Sejak 2023 program ini tidak berubah, karena membentuk budaya butuh konsistensi,” katanya.

Selain itu, SMAN 15 telah memiliki fasilitas komposting untuk mengolah sampah organik dan instalasi hidroponik sebagai media pembelajaran lingkungan bagi siswa.

Ke depan, SMAN 15 bersama empat sekolah lain di Kota Bekasi ditargetkan naik kelas ke Adiwiyata Mandiri.

“Tahun ini kami berencana masuk Adiwiyata Mandiri dengan membina sekolah lain. Anak-anak juga kami siapkan menjadi duta lingkungan bersama DLH, orang tua, dan KCD Wilayah III,” tutup Khomsatun.

Sebagai informasi, lima sekolah peraih Adiwiyata tingkat nasional di Kota Bekasi yakni SDN Mustikajaya IV, SMPN 7, SMPN 32 Kota Bekasi, SMAN 15 Kota Bekasi, dan SMKN 8 Kota Bekasi.

( JOVAN CRISTIAN SBN )
Wali Kota Bekasi Resmikan SPKLU Center PLN UP3 Bekasi, Dorong Percepatan Kendaraan Listrik*

Wali Kota Bekasi Resmikan SPKLU Center PLN UP3 Bekasi, Dorong Percepatan Kendaraan Listrik*

Januari 06, 2026
*SIMAK BERITA NEWS .  COM ,--

Selasa, 6 Januari 2026 ,--
KOTA. --  BEKASI,--

*Wali Kota Bekasi Resmikan SPKLU Center PLN UP3 Bekasi, Dorong Percepatan Kendaraan Listrik*

Kota Bekasi — Pemerintah Kota Bekasi terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan energi bersih dan ramah lingkungan. Hal tersebut ditandai dengan peresmian SPKLU Center PLN UP3 Bekasi oleh Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, yang dilaksanakan di kantor PLN UP3 Bekasi, Selasa (6/1/2026)..

SPKLU atau Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum ini menjadi salah satu fasilitas pendukung bagi masyarakat yang telah menggunakan kendaraan listrik. Kehadiran SPKLU Center diharapkan dapat memberikan kemudahan akses pengisian daya, sekaligus mendorong masyarakat untuk beralih ke transportasi yang lebih ramah lingkungan..

Dalam sambutannya, Wali Kota Bekasi Tri Adhianto menyampaikan apresiasi kepada PLN UP3 Bekasi atas dukungan dan kontribusinya dalam menghadirkan infrastruktur kendaraan listrik di Kota Bekasi. Menurutnya, langkah ini sejalan dengan upaya pemerintah daerah dalam menekan emisi karbon dan menciptakan lingkungan yang lebih sehat.

“Pembangunan SPKLU ini menunjukkan bahwa Kota Bekasi siap mendukung penggunaan kendaraan listrik. Fasilitas ini penting agar masyarakat merasa yakin dan nyaman dalam beralih ke transportasi ramah lingkungan” ujar Tri.

Tri menambahkan bahwa pengembangan SPKLU bukan hanya soal fasilitas, tetapi juga bagian dari transformasi kota menuju masa depan yang lebih modern dan efisien. Pemerintah Kota Bekasi akan terus mendukung kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk PLN, untuk memperluas ekosistem kendaraan listrik.

“Kami ingin Kota Bekasi menjadi kota yang adaptif terhadap perubahan. Pemerintah daerah akan terus mendukung pengembangan infrastruktur yang sejalan dengan upaya menjaga lingkungan dan kualitas hidup masyarakat” tambahnya.

Peresmian SPKLU Center PLN UP3 Bekasi ini juga menjadi simbol kesiapan Kota Bekasi dalam menghadapi perkembangan teknologi transportasi. Selain mendukung program nasional transisi energi, kehadiran SPKLU diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan.

Dengan adanya SPKLU Center ini, Pemerintah Kota Bekasi optimistis dapat mendorong pertumbuhan penggunaan kendaraan listrik, mengurangi polusi udara, serta menciptakan kota yang lebih sehat dan berkelanjutan bagi generasi mendatang.

( LUDIMIN JILUT TOTOK SBN )
SIMAK BERITA NEWS . COM ,--.                                       Selasa 06 Januari 2026.,--                                  KOTA  --  BEKASI ,--                                             Pimpin Apel Perdana Tahun 2026, Wali Kota Bekasi Tegaskan Komitmen Layanan Publik dan Transformasi Digital

SIMAK BERITA NEWS . COM ,--. Selasa 06 Januari 2026.,-- KOTA -- BEKASI ,-- Pimpin Apel Perdana Tahun 2026, Wali Kota Bekasi Tegaskan Komitmen Layanan Publik dan Transformasi Digital

Januari 06, 2026
KOTA BEKASI — Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, pimpin apel pagi perdana pada Senin kemarin 05 Janwari 2026  Pemerintah Kota Bekasi di awal tahun 2026 yang diikuti oleh jajaran aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemkot Bekasi. 

Apel ini menjadi momentum refleksi capaian kinerja sekaligus penguatan komitmen dalam meningkatkan pelayanan publik, transparansi informasi, serta inovasi daerah.

Dalam apel awal tahun tersebut, dilaksanakan sejumlah agenda strategis dan penyerahan berbagai penghargaan, di antaranya penandatanganan kerja sama antara Pemerintah Kota Bekasi dengan PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk 

Kantor Cabang Bekasi terkait integrasi sistem pemerintahan dalam rangka peningkatan layanan perbankan serta percepatan transformasi digital di lingkungan Pemkot Bekasi.Selain itu, diberikan penghargaan atas prestasi kejuaraan variasi musik dan final tour baris-berbaris tingkat nasional tahun 2025,

 serta penghargaan dari Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat kepada Kota Bekasi sebagai badan publik dengan kualifikasi Informatif dalam pelaksanaan Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2025 

kategori pemerintah kabupaten/kota se-Jawa Barat. Atas capaian tersebut, Kota Bekasi berhak menggunakan label badan publik Zona Informatif selama tahun 2026.

Pemerintah Kota Bekasi juga menerima penghargaan Gubernur Jawa Barat dalam Kompetisi Inovasi Jawa Barat Tahun 2025, penyerahan hibah mobil pemadam kebakaran dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kepada Pemkot Bekasi, serta penyerahan pelaksanaan kegiatan penggalangan Bulan Dana Kemanusiaan PMI Kota Bekasi Tahun 2025 periode September hingga Desember kepada Sekretaris Daerah Kota Bekasi.

Agenda lainnya meliputi penyerahan piagam penghargaan hasil kegiatan Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik (PEKPPP) Mandiri Tahun 2025, serta penghargaan dari Pemerintah Kota Bekasi kepada aparatur pemerintah dan relawan kemanusiaan yang berperan aktif dalam penanganan darurat bencana di Provinsi Sumatera, Sumatera Utara, dan Aceh.

Dalam arahannya, Wali Kota Bekasi menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada seluruh penerima penghargaan serta seluruh aparatur pemerintah atas berbagai prestasi yang diraih di tingkat provinsi maupun nasional.

"Salah satu capaian penting kita adalah predikat sebagai kota terinformatif. Informatif tidak selalu berarti penyampaian secara formal, tetapi bagaimana pemerintah mampu menyampaikan informasi secara sederhana, efektif, dan mudah dipahami oleh masyarakat,” ujar Tri Adhianto..

Ia menambahkan bahwa dirinya telah meminta seluruh SKPD untuk menyampaikan refleksi kinerja selama satu tahun dalam bentuk video singkat berdurasi satu menit sebagai bentuk pertanggungjawaban informasi kepada publik. Namun demikian, hingga saat ini masih terdapat kepala OPD yang belum melaksanakannya.Ke depan, Wali Kota meminta agar para kepala OPD lebih aktif melakukan briefing langsung kepada jajaran di lapangan agar setiap instruksi dan program dapat dipahami serta dijalankan dengan baik.

 Menurutnya, informasi yang disampaikan kepada publik merupakan hak masyarakat atas kinerja pemerintah selama satu tahun.

"Hal ini bukan sesuatu yang sulit, melainkan bentuk kepedulian dan keseriusan kita dalam melayani masyarakat,” tegasnya.

Menutup arahannya, Wali Kota Bekasi mengajak seluruh jajaran untuk menyongsong tahun 2026 dengan penuh keyakinan dan optimisme. 

Dalam kurun waktu 11 bulan terakhir, Pemerintah Kota Bekasi dinilai berhasil menunjukkan potensi, prestasi, dan inovasi yang membanggakan.“Kota Bekasi menjadi salah satu kota dengan inovasi terbanyak di Jawa Barat dan meraih peringkat ketiga di tingkat nasional. 

Capaian ini harus menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kinerja di seluruh tingkatan, mulai dari kelurahan, kecamatan, OPD, BUMD, hingga seluruh lembaga terkait,” pungkasnya.

( GEOFFREY . M )
Wali Kota Bekasi Resmikan Jembatan Baru Pintu Air, Akses Warga Kini Lebih Nyaman Dan Lancar

Wali Kota Bekasi Resmikan Jembatan Baru Pintu Air, Akses Warga Kini Lebih Nyaman Dan Lancar

Januari 06, 2026
*SIMAK BERITA NEWS. COM --

Selasa 06Januari 2026 ,--
KOTA. --  BEKASI ,--

*Wali Kota Bekasi Resmikan Jembatan Baru Pintu Air, Akses Warga Kini Lebih Nyaman Dan Lancar*

Kota Bekasi — Wali Kota Bekasi Tri Adhianto meresmikan Jembatan Baru Sisi Selatan di Jalan Pintu Air, Kelurahan Marga Mulya, pada Senin Kemarin (5/1/26). Peresmian ini menjadi langkah penting dalam meningkatkan konektivitas wilayah sekaligus memberikan kenyamanan bagi masyarakat dalam beraktivitas sehari-hari.   

Acara peresmian dihadiri langsung oleh Wali Kota Bekasi Tri Adhianto, Kepala Dinas Perhubungan Kota Bekasi Zeno Bachtiar, Camat Bekasi Utara Ikhwanudin Rahmat, jajaran perangkat daerah, tokoh masyarakat, serta warga sekitar. Suasana peresmian berlangsung hangat dan penuh antusiasme dari masyarakat yang hadir..

Jembatan baru sisi selatan ini dibangun untuk memperlancar akses dan mobilitas warga, sekaligus mengurangi kepadatan lalu lintas di sekitar Jalan Pintu Air. Kehadiran jembatan tersebut diharapkan dapat mendukung aktivitas ekonomi dan sosial masyarakat.

Dalam sambutannya, Wali Kota Bekasi Tri Adhianto menyampaikan bahwa pembangunan infrastruktur seperti jembatan merupakan bagian dari komitmen pemerintah dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Jembatan ini dibangun untuk menjawab kebutuhan warga akan akses yang aman dan nyaman. Kami ingin masyarakat merasakan langsung manfaat pembangunan yang dilakukan pemerintah,” ujar Tri.

Selain meresmikan jembatan, Wali Kota Bekasi juga meresmikan Taman Rekreasi dan Interaksi yang berada tepat di sisi jembatan baru. Taman tersebut dirancang sebagai ruang terbuka hijau yang dapat dimanfaatkan warga untuk beristirahat, bersantai, dan berinteraksi sosial.

Tri Adhianto menambahkan bahwa pembangunan taman ini bertujuan untuk menghadirkan ruang publik yang ramah dan bermanfaat bagi semua kalangan.

“Kami ingin kawasan ini tidak hanya menjadi jalur lalu lintas, tetapi juga ruang interaksi yang nyaman bagi warga. Taman ini kami harapkan menjadi tempat berkumpul, beraktivitas, dan mempererat kebersamaan masyarakat,” tambahnya.

Tri berharap jembatan dan taman yang telah diresmikan ini dapat dijaga dan dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat. Dengan infrastruktur yang semakin tertata dan ruang publik yang ramah, Kota Bekasi terus berupaya mewujudkan lingkungan yang aman, nyaman, dan layak huni bagi seluruh warganya.

( GEOFFREY . M )
Kadis DPPKB dr Sony Propesma MPH Memangil 103 orang PPPK Paruh Waktu Tentang Kedisplinan dan Arahan bekerja Secara Propesional

Kadis DPPKB dr Sony Propesma MPH Memangil 103 orang PPPK Paruh Waktu Tentang Kedisplinan dan Arahan bekerja Secara Propesional

Unknown Januari 06, 2026
Kadis DPPKB dr Sony Propesma MPH Memangil Memberikan Arahan 103 Orang Tenaga Teknis PPPK Paruh Waktu Tentang Kedisplinan dan Bekerja Propesional 

SIMAK BERITA NEWS COM 

Selasa 06  Januari 2026

Merangin Jambi 

Bangko ,
Guna untuk meningkat kan etos kerja dan Kedisiplinan bagi pegawai PPPK Paruh Waktu kepala Dinas DPPKB Memangil Semua dan memberikan Arahan betapa penting tentang Kedisiplinan dalam Menjalankan Pokok tugas Sebagai Abdi Negara Guna  memberikan Pelayanan terbaik bagi Masyarakat Merangin dalam berbagai hal Sesuai dengan tupoksi Salah satu nya Mengenai Penyuluhan keluarga Berencana (KB) serta Pengandalian Penduduk,Selasa 06/01/2026

Arahan Yang di Sampaikan kepala Dinas DPPKB dr Sony Propesma MPH Sebanyak 103 PPPK Paruh Waktu yang dilaksanakan di halaman Dinas DPPKB Berjalan secara Khidmat dan Lancar Penuh Dengan Rasa Persaudaraan, serta Menjalin Siraturahmi 

Arahan Dalam Sambutan kali ini Langsung di pimpin kepala Dinas DPPKB dr Sony Propesma MPH Kepada Seluruh  PPPK Paruh Waktu,baik Penyuluh KB dan Tenaga Teknis di dinas DPPKB memberikan Motivasi  tentang Kedisiplinan untuk kedepan nya

Ada pun acara apel pagi serta Arahan yang di ikuti oleh seluruh  PPPK Paruh Waktu sebanyak 103 itu ,Termasuk Penyuluh KB yang tersebar di wilayah 24 kecamatan yang ada di kabupaten Merangin serta tenaga teknis di dinas DPPKB,

Disamping itu dr H Sony dalam Arahan Menyampaikan selamat datang saya ucapkan kepada bapak ibuk menjadi PPPK Paruh Waktu,Semoga bisa memberikan kontribusi nya buat Pelayanan terbaik dan bisa bekerjasama dalam satu tim DPPKB kedepan nya,

"Mari bapak dan ibu kita tingkatkan kinerja untuk memberikan Pelayanan Penyuluh KB Pengendalian penduduk, kepada Masyarakat " ujar nya ..

Masih menurut dr H Sony,Mari kita bekerja dengan iklas dan penuh Rasa Tanggung jawab   dalam Bekerja serta membuat Program untuk kedepan nya.

"Mari Bekerja dengan Tulus dan mengabdi demi terwujud pelayanan terbaik bagi masyarakat ' tutur nya,

Selian itu Lanjut dr H Sony berharap kepada tenaga Teknis PPPK Paruh Waktu yang  baru bekerja lah Secara  Propesional dalam Menyusun Program kerja kedepan mari kita bekerja dengan lebih baik dari hari sebelum nya 

"Mari saudara saudara kita bekerja Secara Propesional dan Mandiri,
Sekali lagi saya ucapkan selamat datang dan Bekerja sebagai PPPK Paruh Waktu Di Dinas DPPKB  "cetus nya 

Kendati Demikian Lanjut dr H Sony,mari Saudara saudara kita jaga kebersihan di lingkup DPPKB, Supaya Kelihatan Bersih dan indah serta di jaga  Kekompakan kita DPPKB  kedepan nya, 

" Saya Berharap kepada bapak dan ibu untuk meningkatkan kinerja dan kompetensi lebih baik kedepan nya" Ungkap nya

( Reporter Yendri SBN )


Akhir Pekan, Tri Adhianto Sidak Penataan Ducting dan Reklame di Wilayah Jatiasih

Akhir Pekan, Tri Adhianto Sidak Penataan Ducting dan Reklame di Wilayah Jatiasih

Januari 04, 2026
SIMAK BERITA NEWS . COM ,--

Minggu, 04 Januari 2026.,--
KOTA. --  BEKASI ,--

*Akhir Pekan, Tri Adhianto Sidak Penataan Ducting dan Reklame di Wilayah Jatiasih.*

Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, melakukan inspeksi mendadak (sidak) penataan ducting kabel dan reklame di wilayah Jatiasih, tepatnya di kawasan Cipendawa, pada akhir pekan. Sidak ini dilakukan sebagai upaya Pemerintah Kota Bekasi dalam menciptakan tata kota yang lebih rapi, aman, dan estetis.

Dalam peninjauan tersebut, Tri Adhianto memantau keberadaan kabel udara yang saat ini masih semrawut dan dinilai mengganggu keindahan kota serta berpotensi membahayakan masyarakat. Ia menegaskan bahwa penataan ducting kabel harus menjadi titik temu bersama antara pemerintah daerah dan para penyedia jaringan, agar kabel-kabel dapat tertata dengan baik dan tidak lagi semrawut.

“Kabel-kabel yang berantakan ini menjadi kendala lama. Ke depan, penataan ducting harus menjadi solusi bersama supaya kota terlihat lebih rapi dan aman,” ujar Tri Adhianto.

Selain itu, Wali Kota juga memantau keberadaan reklame yang menempel pada bangunan atau ruko. Ia tegaskan masih adanya papan reklame ganda (double) yang dinilai tidak efektif dan berlebihan. Menurutnya, tidak perlu lagi adanya plang reklame tambahan apabila nama toko sudah terpasang secara permanen pada bangunan.

“Kalau sudah ada identitas toko di bangunan, tidak usah lagi ada reklame tambahan. Ini justru membuat kawasan terlihat penuh dan tidak tertata,” tegasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Tri Adhianto meninjau kawasan di bawah kolong Jembatan Cipendawa. Ia mengatakan area tersebut akan dikembangkan menjadi pusat aktivitas warga, khususnya bagi para skaters dan penggemar olahraga basket. Selain itu, Pemerintah Kota Bekasi juga akan menyediakan bangku-bangku untuk warga yang beristirahat, sekaligus dilengkapi dengan fasilitas permainan catur yang terintegrasi dengan tempat duduk.

“Di bawah kolong jembatan Cipendawa ini akan kita jadikan pusat bermain bagi skaters dan basket. Kita juga siapkan bangku untuk warga beristirahat, termasuk fasilitas permainan catur agar bisa dimanfaatkan oleh semua kalangan,” kata Tri Adhianto.

Ia menambahkan, dalam waktu dekat kawasan tersebut juga akan dilakukan pengecatan ulang dan penataan agar lebih nyaman, aman, dan menarik sebagai ruang publik.

( GEOFFREY .  M  )
Waduh...! Jalan Amblas di Jaka Mulya Jalan Cikunir Raya Kota Bekasi Belum Ada Perbaikan

Waduh...! Jalan Amblas di Jaka Mulya Jalan Cikunir Raya Kota Bekasi Belum Ada Perbaikan

Januari 02, 2026

Waduh...! Jalan Amblas di Jaka Mulya Jalan Cikunir Raya Kota Bekasi Belum Ada Perbaikan
SIMAKBERITANEWS - JAKA MULYA BEKASI SELATAN KOTA BEKASI. Jalan amblas di Jalan Cikuni Raya, Kelurahan Jaka Mulya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, masih mangkrak belum diperbaiki sejak tanggal 23 Desember 2025. Jalan amblas tersebut memiliki kedalaman sekitar 2 meter dan lebar 3 meter, dan di bawahnya terdapat gorong-gorong dengan diameter 1 meter.

Menurut warga sekitar, Wardi, jalan amblas tersebut telah menyebabkan beberapa kecelakaan, termasuk seorang pengendara motor yang jatuh ke dalam lubang dan seorang lansia yang juga terjatuh. "Hingga saat ini, belum ada tindak lanjut dari pemerintah untuk memperbaiki jalan amblas ini," katanya. kamis sore (1/1/26) 

Warga lain, Ibu Ida, juga menambahkan bahwa jalan amblas tersebut telah menyebabkan kemacetan parah, terutama pada hari libur. "Kami meminta kepada pemerintah untuk segera memperbaiki jalan ini, karena sangat rawan kecelakaan," katanya. kamis siang (1/1)


Jalan amblas ini juga telah menyebabkan beberapa kendaraan roda dua dan empat jatuh ke dalam lubang, namun beruntung tidak ada korban jiwa. Warga berharap agar pemerintah dapat segera memperbaiki jalan ini untuk mencegah kecelakaan lebih lanjut.


"Jalan ini sangat rawan kecelakaan, terutama pada malam hari karena penerangan jalan umum belum menyala. Kami berharap pemerintah dapat segera memperbaiki jalan ini," kata Ibu Ida.

 ( Geoffrey M )