Sentra Vaksin Stadion PCB Masih Buka Layani Masyarakat

Juni 09, 2022
 SIMAK BERITA NEWS  .  COM

Kamis 09 Juni 2022 ,--
KOTA   --   BEKASI ,– 

Sentra vaksin yang terletak di Stadion Patriot Candrabhaga (PCB) Gate 10 sampai saat ini masih membuka pelayanan masyarakat setiap hari Senin sampai dengan Jum'at pukul 08.00 - 15.00 Wib.

Hal ini dalam membantu upaya pencegahan para warga masyarakat yang ingin melakukan vaksinasi booster jika ingin berpergian atau beraktivitas, upaya Pemerintah Kota Bekasi juga membuka pelayanan di masing masing Puskesmas setempat.

Suasana pada hari ini di Sentra Vaksin Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi hadir beberapa warga yang ingin melaksanakan booster vaksinasi, dalam capaian targetnya yang pada saat ini masuk dalam PPKM 1 untuk Kota Bekasi.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bekasi  menuturkan bahwa saat ini, warga yang datang untuk vaksin tidak seramai tahun lalu. 

“Sekarang ini situasinya benar benar berbeda dengan tahun lalu, karena capaian vaksinasi di Kota Bekasi pun sudah tinggi angkanya. Kalau akhir-akhir ini, yang datang sekitar 100 sampai 120 orang.

 Tahun lalu, bisa sampai 400 orang, namun kami tetap buka pelayanan bagi masyarakat,” 

 Terkait jenis vaksin dan dosis yang tersedia, sampai dengan saat ini vaksin yang tersedia adalah 
Pfizer untuk dosis 1, 2, dan booster. “Kita punya stok Pfizer lengkap dosis 1 sampai 3 atau booster.

 Pfizer juga bisa untuk umur 12 hingga dewasa, kalau untuk Sinovac yang untuk anak-anak kita belum tersedia," Kepala Dinas Kesehatan menambahkan bahwa untuk hari Minggu, Pos Vaksin tersedia di Car Free Day (CFD) Jalan Ahmad Yani Kota Bekasi.

 “Kalau untuk Sabtu dan Minggu, Sentra Vaksin Stadion PCB tidak buka, tapi kami membuka pos-pos vaksinasi di CFD setiap hari Minggu pagi melalui Puskesmas-Puskesmas yang jadwalnya ditentukan secara bergantian dari Dinas Kesehatan.

Tanggapan dari warga yang menerima vaksin disana juga cukup positif. 

Ersa, salah satu warga yang menerima vaksin mengatakan bahwa pelayanan di lokasi vaksin tersebut cenderung positif.

 “Pelayanan disini ramah dan juga cukup cepat,” jawab Ersa.
 Abdul Manan, salah satu warga yang menerima vaksin juga turut menambahkan bahwa pelayanan vaksin di sana cukup cepat. “Pelayanan disini bagus, petugasnya ramah juga, dan cukup cepat karena tidak terlalu mengantri, persyaratan pendaftarannya pun mudah hanya bawa fotokopi KTP dan KK saja," pungkas Abdul. 

Pemerintah Kota Bekasi tetap menghimbau agar terus melaksanakan pemakaian masker pada di dalam ruangan, semoga kita cepat berlalu dalam masa pandemi ini sehingga aktifitas akan terus berjalan.


(Ndoet)( GEOFFREY .M ) 


Adv / Humas Kota Bekasi ,--

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

Tidak ada komentar