Kepala Pelaksana BPBD Kota Bekasi menerima Kunjungan Kerja DPRD Kabupaten Pandeglang

Oktober 15, 2021
SIMAK BERITA NEWS.COM

Jumat 15 Oktober 2021,- 
Kota Bekasi - 

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bekasi menerima Kunjungan Kerja Komisi IV DPRD Kabupaten Pandeglang di Press Room Humas,  Jum'at (15 Oktober 2021).Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Pandeglang, Luky Hardian menjelaskan maksud dan tujuan

 untuk bertukar pikiran dengan BPBD Kota Bekasi dalam rangka penanganan Covid-19. " Kedatangan kami karena ingin mengetahui tentang penanganan yang dilakukan di Kota Bekasi khususnya mengajak Warga untuk melakukan vaksinasi "Beliau mengaku di daerahnya mengalami kesulitan untuk mengajak warga dikarenakan banyaknya berita hoax mengenai vaksin. 

" Warga kami banyak yg menolak untuk divaksin karena adanya anggapan tentang vaksin mengandung zat haram padahal Pandeglang sudah masuk ke Level 2 karena menurunnya kasus tapi karena vaksinasi kurang peminat maka turun lagi menjadi level 3 "Selanjutnya, Kepala Pelaksana BPBD Kota Bekasi, Enung Nurcholis memberikan sambutan selamat datang didampingi jajarannya. " Suatu kebanggaan bagi kami menerima kunjungan dari Dewan yang terhormat, masih teringat di kami beberapa kejadian dulu tentang tsunami di Banten Lalu "Berkaitan dengan tujuan kunjungan, BPBD Kota Bekasi pernah menerima lonjakan Kasus Jenazah Covid-19, " Kami dari BPBD menerima ini sebagai bencana non alam,  Kota Bekasi tanggal 5 - 27 Juli pernah menangani  hampir 16 -  27 jenazah COVID-19 yang harus dibawa ke tempat pemulasaran, Saat itu kita bekerja sama dengan dinas terkait berkoordinasi menangani jenazah tersebut 

"Selain itu, beliau juga menjelaskan peran BPBD dalam penanganan Covid-19 diantaranya melakukan penyemprotan disinfektan, mendirikan tenda perawatan di RSUD , hingga mendistribusikan paket sembako kepada masyarakat yang sedang melalukan isolasi mandiri (Isoman). Sebelum menutup, Beliau memberikan solusi tentang penugasan petugas Pamor di wilayah untuk memantau vaksinasi tidak terpusat hanya di Kelurahan maupun kecamatan. " Di Kota Bekasi kami memiliki petugas Pamor yang melakukan Vaksinasi door to door dengan petugas kesehatan dari puskesmas setempat sehingga warga tidak perlu jauh-jauh ke kelurahan " PungkasnyaAcara dilanjutkan dengan dialog interaktif, foto bersama dan tukar menukar cinderamata antara Pemerintah Kota Bekasi dengan DPRD Kabupaten Pandeglang.

 (Dro/ GEOFFREY .M )

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

Tidak ada komentar