PLT. WALI KOTA BEKASI DALAM HALAL BIHALAL LINGKUP LINGKUNGAN HIDUP UCAPKAN TERIMA KASIH UNTUK PESAPON

Mei 18, 2022
SIMAK BERITA NEWS . COM 

Rabu 18 Mei 2022,- 
KOTA  --  BEKASI  , - 

Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Halal bi halal bersama ribuan  petugas Dinas LH di Stadion Patriot Chandrabaga, Rabu (18/05).

Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dengan tetap menjalankan protokol kesehatan, turut hadir Kadis Lh, Kabid dan para Kepala UPTD, dan seluruh petugas Dinas Lingkungan Hidup yang terbagi dari 12 Kecamatan ditambah dengan LH Protokol, dan LH Katak (petugas kebersihan khusus Kali).Dalam kesempatan ini Tri Adhianto memberikan sambutan, dalam sambutannya Tri menyampaikan apresiasi kepada seluruh petugas Lingkungan Hidup, yang turut serta menjaga kebersihan dan keindahan Kota Bekasi."

saya apresiasi betul, kepada seluruh petugas LH yang telah turut serta menjaga kebersihan dan keindahan Kota Bekasi," Ujar Tri Adhianto.Sebagai bentuk apresiasi Tri menyampaikan akan mendorong Pemerintah Pusat untuk turut serta memberikan kesejahteraan pengangkatan status tenaga kerja kontrak menjadi PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja)."Sebagai bentuk apresiasi saya, saya akan berupaya mengajukan pengangkatan status yang tadinya TKK menjadi PPPK, saya akan berupaya meskipun realitanya nanti akan diangkat secara bertahap," Pungkas Tri Adhianto.

Dalam amanatnya juga, pria yang memiliki sikap ramah tersebut mengucapkan terima kasih kepada para pesapon di semua wilayah yang menjaga di tiap wilayah untuk kebersihan selama ini, ditambah saat bulan Ramadhan dan saat idul fitri kemarin yang telah memprioritaskan kerjaan dan meninggalkan para keluarga saat idul fitri."

Semoga semua pengabdian ini menjadi sebuah ladang ibadah kita, dalam melaksanakan tanggung jawab dalam pekerjaan." Kata Plt. Wali Kota.Kegiatan ditutup dengan foto bersama sekaligus bersalaman petugas ingkungan hidup dengan plt. Wali Kota Bekasi.



(Wan/Ndoet)( GEOFFREY . M ).



Adv / Humas Kota Bekasi  ,-


Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

Tidak ada komentar